Keutamaan Orang Yang Memberi Makan Buka Kepada Orang Yang Berpuasa, Keutamaan Orang Berpuasa Yang Dimakan Makanannya Di Sisinya Dan Doanya Orang Yang Makan Kepada Orang Yang Makanannya Dimakan Di Sisinya Itu
1262. Dari Zaid bin Khalid al-]uhani r.a. dari Nabi s.a.w., sabdanya:
"Barangsiapa yang memberi makan buka kepada orang yang berpuasa,
maka ia memperoleh seperti pahala orang yang berpuasa tadi tanpa dikurangi
sedikitpun dari pahala orang yang berpuasa -yang diberi makan tadi."
Diriwayatkan oleh Imam Termidzi dan ia mengatakan bahwa ini adalah Hadis
hasan shahih.
1263. Dari Ummu Umarah al-Anshariyah radhiallahu 'anha
bahwasanya Nabi s.a.w. masuk di tempatnya, lalu ia menghidangkan
sesuatu makanan kepada beliau s.a.w., kemudian beliau bersabda:
"Makanlah!" Ummu Umarah berkata: "Sesungguhnya saya ini ber-puasa."
Rasulullah s.a.w. lalu bersabda: "Sesungguhnya orang yang berpuasa itu
dimohonkan kerahmatan oleh para malaikat, apabila ada orang yang
makan makanannya di sisinya - yakni di tempatnya orang yang berpuasa
tadi, sehingga mereka selesai."
Mungkin beliau s.a.w. bersabda: "Sampai orang-orang itu kenyang."
Diriwayatkan oleh Imam Termidzi dan ia mengatakan bahwa ini
adalah Hadis hasan.
1264. Dari Anas r.a. bahwasanya Nabi s.a.w. datang kepada Sa'ad bin
Ubadah r.a., lalu Sa'ad menyuguhkan roti dan minyak, kemudian beliau
s.a.w. makan. Setelah selesai beliau s.a.w. mengucapkan doa - yang
artinya: "Orang-orang yang berpuasa telah berbuka di tempatmu dan
orang-orang yang berbakti telah makan makananmu dan para malaikat
memohonkan kerahmatan atasmu."
Diriwayatkan oleh Imam Abu Dawud dengan isnad shahih.
Terjamahan dari Kitab Riyadush Shalihin, Al-Quran Dan Kumpulan Hadits, Situs Pondok Pesantren, Artikel-artikel Islami.